Penyuluhan program gizi buruk dan stunting

marsono_marsono 10 Januari 2020 14:01:18 WIB

sid. Desa. KKN (Sanata Dharma) Penyuluhan program gizi buruk dan stunting yang menjadi salah satu program kami telah terlaksana Pada tanggal 5 Januari 2020. Program ini bertujuan untuk memberi pengetahuan untuk masyarakat agar dapat mengerti, mengatasi, maupun mencegah terjadinya gizi buruk dan stunting dimasyarakat dan diharapkan masyarakat mampu mampu memahami tentang deteksi dini penyimpangan nutrisi dan stunting pada anak. Dalam penyampaian materi kepada ibu-ibu dusun dengok v melalui materi presentasi tentang mencegah kejadian stunting dan gizi buruk pada 1000 hari pertama kehidupan (HPK) dan menampilkan beberapa video terkait dengan pembuatan makanan pendamping ASI. Dalam penyampaian presentasi tentang mencegah kejadian stunting dan gizi buruk pada 1000 hari pertama kehidupan (HPK) diikuti oleh 41 ibu beserta anaknya. Saya selaku penanggung jawab memilih mengadakan acara di balai dusun jam 11.00 dikarenakan acara tersebut bertepatan dengan jadwal posyandu, kegiatan tersebut diawali dengan kegiatan posyandu dimana Kegiatan pelayanan kesehatan untuk bulannan yang di lakukan secara rutin setiap bulannya untuk mengecek dan memperhatikan kembang tumbuh balita. Dalam pelayanan ini yang menjadi tanggung jawab kader desa untuk melayani masyarakat, mengontrol kesehatan balita ini. Dari segi kesadaran masyarakat untuk bisa menjaga kesetabilan kesehatan balitanya. Dimana acara tersebut dimulai dengan kegiatan yang dilakukan oleh pihak posyandu kemudian diikuti dengan presentasi dan cuplikan Vidio pembuatan makanan pendamping ASI. Kegiatan ini berjalan dengan lancar dilihat dari ibu-ibu mengikuti materi yang disampaikan sampai akhir dan anak-anak bermain balon yang disiapkan oleh anggota kelompok KKN dan acara ini ditutup dengan makan bersama. Diharapkan dari kegiatan ini saya selaku penanggung jawab berharap supaya materi yang telah tersampaikan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung