GUGUS TUGAS PUSAT
marsono_marsono 29 Mei 2020 21:08:30 WIB
Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) adalah sebuah gugus tugas yang dibentuk pemerintah Indonesia untuk mengkoordinasikan kegiatan antarlembaga dalam upaya mencegah dan menanggulangi dampak penyakit koronavirus baru di Indonesia.[1][2] Gugus tugas ini dibentuk pada 13 Maret 2020 berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19) dan berada di bawah serta bertanggung jawab langsung pada presiden Indonesia.[3] Gugus tugas ini berada dalam lingkup Badan Nasional Penanggulangan Bencana, dengan melibatkan kementerian, lembaga, dan unit pemerintahan lain seperti Kementerian Kesehatan, Kepolisian Negara Republik Indonesia, Tentara Nasional Indonesia, dan pemerintah di daerah.[4] Gugus tugas ini dibentuk tidak hanya di tingkat nasional, tetapi juga di tingkat provinsi dan kabupaten/kota.[5][6] Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Doni Monardo ditunjuk sebagai kepala pelaksana gugus tugas ini, sementara Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy ditunjuk sebagai kepala dewan pengarah.[7]
Anggota[sunting | sunting sumber]
Susunan keanggotaan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 terbagi ke dalam dua bagian, yakni dewan pelaksana dan dewan pengarah. Dewan pelaksana bertugas dalam menetapkan dan melaksanakan rencana percepatan penanganan pandemi COVID-19 di Indonesia.[8] Sementara, dewan pengarah bertugas untuk memberikan arahan, melakukan pemantauan, dan mengevaluasi dewan pelaksana selama menjalankan tugas penanggulangan pandemi COVID-19.[9] Anggota dewan pelaksana terdiri dari unsur badan penanggulangan bencana, unsur dari kementerian dan lembaga pemerintahan, unsur TNI, unsur Polri, dan unsur lainnya yang dapat ditetapkan oleh kepala pelaksana. Sementara, anggota dewan pengarah terdiri dari menteri koordinator bidang pembangunan manusia dan kebudayaan; menteri koordinator bidang politik, hukum, dan keamanan; menteri kesehatan; menteri keuangan; menteri dan kepala lembaga terkait; panglima TNI; kapolri; dan seluruh gubernur di Indonesia.[10]
Berikut merupakan susunan anggota dewan pelaksana dan dewan pengarah Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 berdasarkan Keppres Nomor 9 Tahun 2020 yang merevisi Keppres 7 Tahun 2020 tentang Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019 (COVID-19).[11] Hanya kepala, wakil kepala, dan sekretaris yang ditampilkan dalam daftar ini.
Dewan pelaksana[sunting | sunting sumber]
Anggota Gugus Tugas | Jabatan | Catatan | |
---|---|---|---|
Doni Monardo | Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 | |
Oscar Primadi | Sekretaris Jenderal Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Wakil Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 20 Maret 2020 | |
Susyanto | Sekretaris Jenderal Kementerian Badan Usaha Milik Negara Republik Indonesia Wakil Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 20 Maret 2020 | |
Achmad Djamaludin | Sekretaris Jenderal Dewan Ketahanan Nasional Wakil Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 20 Maret 2020 | |
Tiopan Aritonang | Asisten Operasi Tentara Nasional Indonesia Wakil Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 | |
Herry Rudolf Nahak | Asisten Operasi Kepolisian Negara Republik Indonesia Wakil Kepala Pelaksana Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 |
Dewan pengarah[sunting | sunting sumber]
Anggota Gugus Tugas | Jabatan | Catatan | |
---|---|---|---|
Muhadjir Effendy | Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Kepala Dewan Pengarah Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 | |
Mahfud MD | Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan Wakil Kepala Dewan Pengarah Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 | |
Terawan Agus Putranto | Menteri Kesehatan Wakil Kepala Dewan Pengarah Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 | |
Sri Mulyani | Menteri Keuangan Sekretaris Dewan Pengarah Gugus Tugas |
Ditunjuk 13 Maret 2020 |
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |