HUT 190 KABUPATEN GUNUNGKIDUL DAN AIR BERSIH

marsono_marsono 18 Mei 2021 06:47:28 WIB

HUT 190 KABUPATEN GUNUNGKIDUL DAN AIR BERSIH

~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~ 

 

Kabupaten Gunungkidul dengan luas wilayah 1.485,36 kilometer persegi yang didiami 683.735 jiwa ini besuk tanggal 27 Mei 2021 akan merayakan ultahnya yang ke-190. 

 

Diusia ke-190 ini Gunungkidul mulai moncer dengan pariwisata dan pembangunan infrastruktur lainya. Ditengah gemerlapnya kemajuan yang telah dicapai, masalah.air bersih masih merupakan persoalan mendasar yang selalu dihadapi kabupaten terluas di DIY ini. 

 

Menurut Dirut PDAM pada suatu kesempatan mengatakan berdasarkan data, capaian layanan air bersih untuk masyarakat baru mencapai 75 persen terdiri dari layanan dari PDAM Tirta Handayani sekitar 50 persen. Sedangkan sisanya sekitar 25 persen berasal dari layanan sistem penyediaan air minum dusun (Spamdus) atau sistem penyediaan air minum desa (Spamdes). 

 

Saat memasuki musim kemarau seperti sekarang ini sudah ada beberapa wilayah mulai kesulitan air bersih. 

 

Solusi jangka pendek yang dilakukan dengarn pengiriman air ke daerah terdampak dengan dropping air bersih itu dilakukan pemeritah daerah yaitu BPBD dibantu relawan, satuan kerja perangkat daerah (SKPD), Palang Merah Indonesia (PMI), lembaga swadaya masyarakat mengirim air bersih melalui tangki air. 

 

Telah banyak upaya pemerintah yang dilakukan berupa pembangunan bak penampungan air, embung, peningkatan pipanisasi, dan sumur bor juga terus dilakukan. 

 

Selain upaya jangka pendek seperti tersebut di atas, untuk jangka panjangnya perlu dilakukan pembangunan peningkatan dan perbaikan kualitas lingkungan, penghijauan ( reboisasi ) pengelolaan daerah aliran sungai terpadu, pembangunan bendungan dan waduk sungai oya secara konsisten dan berkelanjutan. 

 

Semoga segera terwujud dan menjadi komitmen pemerintah daerah. 

 

Dirgahayu Kabupaten Gunungkidul, selamat Ulang Tahun ke-190 semoga semakin maju dan sejahtera. 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookTwitterGoogle PlussYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung