Safari Tarawih Dengok V di Masjid Al Badriyah
marsono_marsono 19 Mei 2019 21:04:57 WIB
SID_Desa Dengok. Safari tarawih malam ini bertempat di Masjid Al Badriyah Dengok V.
Tim dari Desa Dipimpin Bapak Kepala Desa Dengok, Bapak Suyanto, S.T dengan di ikuti Perangkat desa dan BPD Desa Dengok.
Acara dimulai dengan Sholat isyak dan Tarawih berjamaah kemudian dilanjutkan acara sambutan sambutan.
Pertama dari bapak Ponem al hasiyim, beliau menyampaikan ucapan selamat datang dan laporan tentang kegiatan di Masjid al badriyah.
Selanjutnya waktu diserahkan ke tim dari Pemerintah desa ..
Dari Pemdes Bapak Kepala desa menyampaikan ucapan terimakasih atas sambutanya yang meriah, dan beliau menyampaikan tentang informaai penyelenggaraan Pemerintah desa baik yang fisik maupun non fisik ditahun 2019.
Pertama pembangunan non Fisik tentang pembinaan maupun pelatihan, seperti yg barusaja berjalan kemarin kursus LAS selama 36 hari dengan peserta 16 orang dari pemuda desa dengok.
Yang kedua tentang Pembangunan fisik yaitu Pembangunan Jalan Usaha Tani di Padukuhan Dengok VI. Selanjutnya juga pembangunan Talut di padukuhan dengok III, IV, dan V yang saat inj sudah berjalan 75% .
Dan pada bulan september/november akan ada pemilihan Lembaga, mulai dari RT, RW, dan sampai ke BPD.
Khusus BPD seperti yg telah dijelaskan pada safari tarawih sebelumnya, bahwa jumlah BPD menjadi 7 orang dengan ada keterwakilan 1 orang Perempuan.
Panitia sudah terbentuk dengan jumlah 9 orang dan tahapan sampai saat ini sudah pembuatan tata tertib untuk selanjutnya besok pada awal juni akan ada sosialisasi tentang Proses pengisian anggota BPD. Khusus untuk perempuan setiap RT harus ada perwakilan 1 orang untuk memilih 1 orang BPD.
Kemudian tentang penyelenggaraan pelayanan adminduk pemdes sudah MOU dengan DisDukcapil untuk pengurusan Akta kelahiran ataupun kematian. Ini merupakan bentuk pelayanan pemdes dengok kepada masyarakat desa Dengok.
Juga disampaikan stimulan bantuan kelompok belajar di TPA Al Badriyah untuk di manfaatkan sebagai kegiatan belajar anak anak TPA.
Terakhir ada pesan dari pak camat berkaitan dengan pengumuman rekapitulasi hasil Pemilu, monggo kita hormati dan laksankan apapun hasilnya, kita jaga persatuan san kerukunan warga masyarakat khususnya dengok. Jangan tergoda dengan rayuan untuk kegiatan yang tidak baik.
- Selanjutnya waktu pengajian dengan pembicara Bapak H. Selam dengan Tema " Taat kepada pemerintah dan ulama, suka bersodakoh, mengendalikan hawa nafsu, dan Tobat
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |